Pages

Minggu, 07 Oktober 2012

[B. Indonesia 1] Perkembangan Smartphone Android

    Kalau menyebut ponsel smartphone pasti kita bakal tertuju pada ponsel dengan sistem operasi Android. Sistem operasi ini memang lagi berkembang saat ini, hampir semua vendor ponsel menggunakan sistem operasi Android. Akan tetapi ada beberapa vendor ponsel yang justru menghindar dari Android, ya sebut saja vendor dengan logo buah. hehe... Oke, kali ini saya mendapatkan tugas untuk menulis tentang perkembangan smartphone pada saat ini, tetapi yang akan saya bahas adalah Android. Kenapa Android?? Karena saya menggunakan ponsel Android. :)
    Android adalah sistem operasi yang banyak diterapkan pada ponsel pintar ataupun tablet. Sistem Operasi ini berbasiskan pada Linux sebuah sistem operasi open source untuk komputer. Karena berbasis pada Linux, maka sistem operasi Android membebaskan para penggunanya untuk mengembangkan sistem operasi tersebut. Pada awalnya Android didirikan oleh Andy Rubin, Rich Miner, Nick Sears dan Chris White pada sebuah perusahaan software dengan nama Android Inc. Lalu sistem Android dibeli dan dikembangkan oleh Google. Uniknya sistem operasi Android ini memberikan nama serinya berupa nama makanan, seperti Cupcake, Donut, Eclair, Froyo (Frozen Yoghurt), Gingerbread, Honeycomb, ICS (Ice Cream Sandwich) dan Jelly Bean.
    Karena ke canggihannya, pada saat ini banyak ponsel yang mulai pindah ke sistem operasi Android. Kenapa?? karena ada banyak aplikasi dan game yang tersedia di Google Play yang dapat diunduh secara gratis ataupun berbayar. Para developer Android pun mulai berlomba-lomba membuat aplikasi yang lebih bagus dan kreatif.
    Saat ini vendor ponsel yang merajai sistem operasi Android adalah vendor asal Korea yaitu Samsung. Hampir semua ponsel yang dikeluarkan oleh Samsung berbasis Android. Samsung memberi nama Galaxy sebagai ponsel dengan sistem operasi Android, dengan smartphone andalannya Galaxy SIII untuk saat ini. Galaxy SIII memiliki teknologi-teknologi canggih, misalnya seperti Smart Stay. Teknologi tersebut dapat mendeteksi mata penggunanya, jadi apabila kita sedang mengalihkan mata kita dari ponsel tersebut maka ponsel akan mematikan cahayanya, dan ketika mata kita diarahkan ke ponsel tersebut maka ponsel akan kembali menghidupkan cahayanya.
Oke mungkin itu saja yang dapat saya tulis di blog ini. Mohon maaf bila ada salah-salah kata. Terima Kasih..