Pages

Kamis, 25 November 2010

Persaingan "Nvidia Vs Ati"

 


   Ini dia persaingan hebat antara dua perusahaan graphic card yang terkenal di dunia dan diminati banyak orang, yaitu Nvida dan Ati. Banyak orang yang bilang bahwa Nvidia lebih baik dari pada Ati, begitu pun sebaliknya. Saya pernah membaca sebuah artikel di internet yang membahas tentang dua grapich card ini. Nvidia pada awalnya mengeluarkan produk seri GeForce FX 5000 di tahun 2003 yang menjadi awal perjalanan Nvidia dalam mengembangkan grapich card. Tapi tercatat kinerja GeForce FX5000 sangat buruk dibandingkan Ati Radeon 9000, oleh karena itu adanya peluang Ati untuk merebut masa kejayaan Nvidia.

   Namun pada tahun 2005, Nvida mulai mengeluarkan seri GeForce 6000 yang memiliki keunggulan dalam hal dukungan Shader Model 3. Produk Nvidia yang satu ini mulai menaikan nama Nvidia menjadi perushaan graphic card terhebat, karena produk Ati dengan seri X300/700/800 belum mendukung Shader Model 3. Hal ini tidak membuat Ati berdiam diri. Pada seri X1000, Ati telah memberi dukungan Shader Model 3 pada seri tersebut. Sehingga kualitas gambar yang di hasilkan Nvida dan Ati menjadi sama.

   Nvidia memang mempunyai cara hebat untuk menjatuhkan Ati, yaitu dengan bekerja sama dengan para game developer. Sehingga gambar yang di hasilkan apabila menggunakan Ati akan menjadi buruk dibandingkan menggunakan Nvida. Bahkan Nvidia dan para game developer membuat strategi ini sebagai TWIMTBP (The Way It's Meant To Be Played), yang apabila ada logo TWIMTBP pada sebuah game, maka game tersebut dibuat dengan campurkan Nvidia yang mengakibatkan grafis game tersebut akan kurang baik bila di mainkan dengan graphic card buatan Ati.

   Sepertinya cara yang digunakan oleh Nvidia sangat ampuh dalam menjatuhkan Ati. Banyak Fans Ati yang beralih ke Nvida karena banyak game - game yang dibuat dengan campur tangan Nvidia. Hampir 90% game di buat dengan campur tangan Nvidia. Apabila kalian ingin mengetahui game apa saja yang terdapat campur tangan Nvida di dalamnya, dapat di lihat di situ ini GeForce.
Jadi, untuk memainkan game lebih baik menggunakan Nvidia karena sudah terlalu banyak game yang bekerja sama dengan Nvidia. Tapi kalau untuk desain grafis lebih baik menggunakan Ati.

Thanks For Read My Notes.



Inspirated By : Reviewland